Sabtu, 23 Juli 2011

Persak Kentungan Raih Juara Divisi Utama Pengcab PSSI Sleman 2011

SLEMAN- Persak Kentungan sukses menjadi juara Kompetisi Divisi Utama Pengcab PSSI Sleman. Hasil positif itu diperoleh Persak Kentungan setelah di laga final yang digelar kemarin di Stadion Tridadi Sleman mengalahkan Kranggan Jago FC 5-4.
Kemenangan Persak Kentungan harus ditentukan lewat adu tendangan penalti. Adu tendangan penalti harus dilakukan setelah kedua tim bermain imbang 0-0 selama 90 menit. Lima algojo Persak Kentungan sukses menjalankan tugasnya. Masing-masing lewat Aziz Munarto, Arif, M. Afrizal, Beni, dan Rosyid sukses melakukan eksekusi.
Sedangkan dari kubu Kranggan Jago FC gol-gol dicetak  M. Rosyid, Wahyu Kurniawan, Beni, dan Warsono. Dwi Handoko yang menjadi eksekutor kedua Kranggan Jago FC gagal menjalankan tugasnya.
Dengan hasil tersebut, Persak berhak memperoleh Piala Begilir Pengcab PSS Sleman. Piala diserahkan oleh Bupati Sleman Sri Purnomo plus uang pembinaan sebesar Rp 3 juta. Kranggan Jago FC menempati posisi runner up. Selain piala, Jago FC mendapatkan uang pembinaan sebesar Rp 2 juta. Posisi ketiga ditempat Porab Balecatur yang mengalahkan AMS Sayegan Kamis (21/7) lalu mengalahkan AMS Seyegan juga lewat drama adu pinalti.
Di laga kemarin, meskipun tidak diunggulkan, Kranggan Jago FC justru mendominasi pertandingan. Mereka banyak mendapat peluang di babak pertama maupun kedua. Sayang, keberuntungan belum berpihak ke mereka. Sebaliknya bagi Persak, sebagai unggulan mereka justru tampil kurang menggigit. Sektor tengah mereka kalah bersaing dengan lini tengah Jago FC.
Hingga akhir babak kedua, tidak ada gol yang tercipta, meskipun kedua tim sama-sama memiliki peluang. Untuk menentukan juara, adu tendangan penalti harus dilakukan.
“Kami belum beruntung hari ini,” kata Manajer Kranggan Jago FC R Herianto Kurniawan. Namun dia menghargai jerih payah dan perjuangan anak asuhnya. Mereka sudah menunjukkan perjuangan yang maksimal di pertandingan ini.
Kapten Persak Kentungan Agus Sutanto tak bisa menyembunyikan kegembiraannya dengan hasil ini. Kolektifitas dan kematangan mental menjadi kunci sukses meraih kemenangan ini.

Radar Jogja

Tidak ada komentar:

Posting Komentar